Berita terbaru datang dari pabrikan mobil asal Jepang, Toyota, Berita inovasi Toyota terbaru ini sudah sangat menyebar luas di dunia maya, dikabarkan bahwa Toyota sedang mengembangkan teknologi terbaru, yakni sebuah teknologi yang memungkinkan sebuah mobil untuk bisa secara aktif mengabarkan dan menghindarkan pengemudi dari kecelakaan.
Toyota Motor Corp atau TMC akan menampilkan active safety technologi seperti Pre-Collision System (PCS), Adaptive Driving Beam (ADB) dan teknologi canggih lainnnya yang saat ini dalam pengembangan. Dalam sebuah surat kabar yang memuat Berita Toyota, Teknologi semacam ini secara aktif menjaga agar tidak terjadi kecelakaan, atau setidaknya meminimalisir dampaknya. Juga dipamerkan system kerjasama kendaraan-infrastruktur yang mendukung pengendaan aman. Dimana perlengkapan yang dipasang di pinggir jalan bisa mengabarkan pada kendaraan jika ada bahaya yang tidak terlihat pengemudi, misalkan di tikungan.
Bersama dengan itu, Toyota menampilkan Toyota Smart Center dan Home Energy Management System yang merupakan teknologi yang menyatukan rumah, mobil dan teknologi informasi.
TMC juga menyiapkan lintasan test-drive untuk demo PCS yang mampu menghindarkan mobil dari kecelakaan. Juga system yang bisa memperingatkan pengemudi jika ada resiko benturan dari depan, belakang dan samping. sebelum berita inovasi Toyota terbaru ini dilansir, sudah ada beberapa pihak yang mengklaim bahwa apa yang dilakukan Toyota sebenarnya sudah jauh jauh hari dilakukan oleh Yamaha, tapi apapun kenyataannya, Inovasi yang dilakukan oleh Toyota patut mendapatkan apresiasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar